KOOLOM

Stay informed and read latest news from Koo

HomeKoolom

10 Komik dengan pendapatan Fantastis!

1 Agustus 2023

10 Komik dengan pendapatan Fantastis!

Hay sobat Koomik, seperti yang kita tahu industri seni manga asal Jepang mendulang banyak kesuksesan dan menjadi salah satu industry hiburan terutama bagi para penggemarnya. Tidak bisa di pungkiri seni manga dapat menghanyutkan kita dalam fantasi tak berkesudahan, genre cerita mereka hadirkan pun jumlah nya beraneka agam. Nah unik nya semakin menarik jalan cerita dan gaya gambarnya maka makin terkenal pula manga tersebut di Jepang apalagi mereka menyesuaikan dengan tren sekarang, maka karya manga tersebut semakin laris di pasaran! Seperti bluelock yang hits setelah piala dunia kemarin, kuy kita bahas 10 manga dengan penghasilan keren dari Tim Koo!


1.Kimetsu No Yaiba (Demon Slayer).

Manga Kimetsu no Yaiba masuk sebagai salah satu manga yang terlaris sejak awal Oktober 2019 bahkan terus bertambah seiring hits nya anime nya, manga nya sendiri sudah terjual lebih dari 100 juta eksemplar. Penghasilan bersih nya mencapai 93.6 Miliar yen atau setara dengan 10.6 Triliun Rupiah! wih bukan angka yang sedikit ya sobat Koomik! Manga ini mengisahkan Tanjiro Kamado, seorang anak laki-laki yang dunianya berubah selamanya setelah keluarganya dibunuh oleh iblis. Netsuko, adik perempuan nya yang satu-satu nya selamat juga berubah menjadi makhluk tersebut.

Demon-Slayer


2.One Piece.

Di urutan kedua ada manga One Piece! Yap, seri petualangan Luffy sang Topi Jerami dkk ini mulai diterbitkan oleh majalah Weekly Shonen Jump sejak 4 Agustus 1997. Hingga 3 Maret 2023 manga nya sudah terjual hampir 500 juta kopi bahkan menurut berita terbaru jumlah ini bersaing dengan penjualan komik Batman dan Superman loh, ngeri ya Sob! Penghasilannya sekitar 51.8 miliar yen atau setara dengan 5.566 Triliun Rupiah! 

One-piece-manga


3.Love Live!

Manga Love live! atau School Idol Project adalah proyek multimedia asal Jepang yang dikembangkan oleh ASCII Media Works, majalah Dengeki G's, label musik Examu, dan studio animasi Sunrise. Proyek ini menceritakan tentang sekumpulan karakter perempuan fiksi yang menjadi grup idola untuk menyelamatkan sekolah mereka yang terancam ditutup. Manga Love Live! di posisi buncit dengan 45 miliar yen atau 4.805 triliun rupiah!

Lovelife


4.Idolm@aster

Terkenal Pertama kali melalui game arcade nya pada tahun 2005, idolm@ster berkembang pesat bahkan manga nya The Idolm@ster Million Live rilis beberapa tahun kemudian, Komik ini sendiri ditulis oleh Yuki Monji, diterbitkan di Jepang untuk pertama kalinya pada tahun 2014, dan berjalan sebanyak 5 volume. Hingga kini ada 20 lebih series idol m@ster baik itu dari Novel maupun manga nya penghasilan nya sendiri mencapai 37.2 miliar yen atau mencapai 3.970 Triliun rupiah.

idolmaster


5.Jujutsu Kaisen

Manga Jujutsu Kaisen salah satu manga yang cukup populer di baca bahkan pada tahun 2022 masuk di peringkat sebagai manga terlaris dan juga sempat menggeser posisi manga One piece. Terjual sebanyak 12,2 juta eksemplar, Berdasarkan data Oricon pendapatan Jujutsu Kaisen mencapai 34.1 Miliar yen atau setara 3,638 triliun rupiah!

jujutsu-kaisen


6.Haikyuu

Manga shonen populer bertema olahraga voli ini berada di urutan keenam dengan penghasilan sebesar 28.2 miliar yen atau setara dengan 3.11 triliun rupiah.

Haikyuu


7.Attack on Titan 

Attack on Titan menceritakan Eren Jaeger dan teman-teman nya membalas dendam pada monster titan. Seri manga nya memang sudah selesai tapi bukan berarti menurunkan angka penjualan manga dan film nya loh sobat koo! Pendapatan keren seri Attack on Titan mencapai angka 27.4 miliar yen atau 2.923. triliun rupiah!

Attack-on-titan


8.Kingdom 

Manga Kingdom ternyata sudah ada pada tahun 2006, mengisahkan tentang perang dalam sejarah Cina era Ying Zheng, raja dari Qin. Manga yang Dikarang oleh Yasuhisa Hara sudah terjual 3 juta eksemplar! Dengan penghasilan 26.5 miliar yen atau setara dengan 2.826 triliun rupiah.

Kingdom


9.Detective Conan

Salah satu seri Manga dan anime detektif kita yang legendaris siapa lagi kalau bukan Detective Conan? Hehe… manga nya juga termasuk manga terlaris juga di Jepang meski seri ini bukanlah pemain baru lagi tapi penghasilan nya mencapai 25.3 miliar yen atau sama dengan 2.697 triliun rupiah.

detective-conan

10.My Hero Academia

Manga karangan Kōhei Horikoshi ini mengkisahkan perjalanan Deku dkk ini terjual lebih dari 5 juta eskemplar dan meraup penghasilan sebesar 24.6 miliar yen atau 2,623 triliun rupiah. 

Boku-no-hero-academia


Oke sobat Koomik, itulah 10 manga dengan penghasilan paling terkeren dan angka nya bikin mata mu terbuka lebar apalagi liat nya dekat-dekat hari tua, (hik mengsedih hehe…) Data yang di ambil sebenarnya bersumber dari oricorn, meski perhitungan di data mereka akurat, bisa saja berubah sewaktu-waktu. Menurut kamu setuju apa enggak dengan peringkat penghasilan manga kali ini? tulis di kolom komentar ya!

You must Register or Login to post a comment

Download now !